Belajar Bahasa Pemrogramman Python: Mengenal Percabangan IF ELSE

 

Ketika kita membuat sebuah program yang sudah kompleks kedepannya pasti akan ada dimana program kita akan membuat suatu keputusan yang mengevaluasi keputusan tersebut dengan aturan-aturan yang kita tetapkan, Dalam hal ini pasti kita akan sering menggunakan kondisi percabangan IF ELSE dalam program percabangan tersebut.

 Pada intinya pengambilan keputusan percabangan ini, digunakan untuk mengantisipasi kondisi yang terjadi saat jalannya program dan menentukan tindakan apa yang akan kita ambil sesuai dengan kondisi yang kita tentukan. Ada beberapa kondisi didalam percabangan ini yaitu IF, ELSE, dan ELIF. Kondisi IF akan berjalan ketika kondisi sudah memenuhi kondisi yang kita tentukan atau dengan kata lain TRUE, sedangakn ELSE akan terjadi ketika kondisi yang lain bernilai FALSE sehingga kondisi yang lain tidak akan berjalan, Dan ELIF merupakan lanjutan dari kondisi IF, Namun dengan ELIF kita bisa membuat program yang akan menyeleksi beberapa kemungkinan yang akan terjadi pada program kita.


  Kondisi IF

Contoh penulisan program yang hanya ada IF adalah sebagai berikut:


       i = 4 #inisialisasi variable i yang memiliki nilai 4

       if(i==4): #pengecekan nilai i apakah sama dengan 4
       
       print("ini adalah angka 4") #jika TRUE maka akan mencetak kalimat ini 

 

Penggalan kode diatas akan mengecek variabel i, apakah nilai variabel i sama dengan 4, jika kondisinya memenuhi, maka program print akan berjalan.

 Kondisi IF ELSE

Contoh penulisan program IF ELSE adalah sebagai berikut:



    
     nilai = 3
       
     if(nilai > 7):
    print("Selamat Anda Lulus")
     else:
    print("Maaf Anda Tidak Lulus")
       

 

Penggalan kode diatas akan mengecek variabel nilai, apakah nilai variabel nilai memenuhi kondisi IF, jika memenuhi maka kode print yang akan mencetak ""Selamat Anda Lulus" akan berjalan, Jika tidak memenuhi atau ELSE akan menjalankan print dengan kalimat "Maaf Anda Tidak Lulus".

 Kondisi IF ELIF ELSE

Contoh penulisan program IF ELIF ELSE adalah sebagai berikut:



    
    i=5

if(i==5):
     print("ini adalah angka 5")
elif(i>5):
     print("lebih besar dari 5")
else:
     print("lebih kecil dari 5")
     
       

Pada penggalan kode diatas akan mengecek variabel i, Dimana IF akan mengecek apakah variabel i sama dengan angka 5, jika bernilai TRUE akan mencetak "ini adalah angka 5" dan jika tidak, Maka ELIF akan mengecek apakah i lebih besar dari pada angka 5, jika memenuhi akan mencetak "lebih besar dari 5", dan jika tidak memenuhi juga, Maka ELSE akan mencetak "lebih kecil dari 5".

Percabangan if/else akan sering kita gunakan, Apalagi ketika program kita membutuhkan suatu pengambilan keputusan yang akan kita tentukan kondisi dan aturannya. Belajar dari dasar akan membuat kita akan mudah dalam membuat sebuah program. Materi fundamental ini akan memudahkan kita dalam memahami materi-materi selanjutnya.